Cara Memasang Head Printer Epson Yang Benar

Cara Pasang Head Printer Epson
Cara Terbaik Memasang Head Printer Epson Yang Benar - Melihat dengan praktek adalah dua hal yang berbeda. Jikalau kita melihat para teknisi melakukan penggantian head printer dengan mudahnya, belum tentu kita juga dapat dengan mudah melakukannya meskipun kelihatannya cukup mudah. Kesannya memang tinggal bongkar lalu pasang langsung jalan. Sebenarnya tidaklah semudah yang kita bayangkan. 

Jika tidak hati hati dalam bongkar pasang printer, bisa jadi akan timbul trouble atau masalah teknis seperti hasil cetak kurang baik, berbayang, blank dan lainnya. Perlu pengetahuan dan pengalaman khusus untuk bisa melakukan hal hal yang biasa dikerjakan oleh tukang servis, khususnya memasang atau mengganti head printer.

Menurut pengalaman beberapa orang cara pasang head printer epson seri L terbaru berbeda dengan seri epson tipe terdahulu termasuk seri L terdahulu juga. Seri L meliputi L110,L120,L300,L210,L350 memerlukan penanganan khusus untuk proses mengganti head. Sedangkan seri L800, T60, dan R230 yang semuanya merupakan printer epson dengan 6 warna, teknik pemasangan headnya masih memiliki kemiripan dengan seri epson yang terdahulu diantaranya tipe T13, T20E, L100, L200, TX121, T11 dan C90. 

Nah, bagi anda yang sedang mencari informasi mengenai pemasangan head printer epson seri L terbaru, dibawah ini admin share cara memasang print head epson seri L terbaru dengan yang benar. Berikut tips dari admin blog printer-epson-terbaru.blogspot.com cara memasang print head epson seri L Terbaru:
  1. Hal pertama yang perlu diperhatikan sebelum memasang head, yakinkan terlebih dahulu pompa purge unit, kabel head, dan mainboard serta ink catridge dalam keadaan baik dan bagus.
  2. Pastikan juga tinta yang anda gunakan dalam kondisi baik dan berkualitas bagus, apabila anda tidak yakin dengan kualitas tinta lama yang ada pada tabung tinta segera kuras dan bersihkan, lalu ganti dengan tinta baru yang lebih berkualitas.
  3. Pastikan juga kartrid yang ada di atas head dalam keadaan bersih tidak bocor
  4. Pastikan anda tidak menambahkan tinta baru yang berbeda merk, ganti tinta tidak apa apa asal tidak dicampur dengan merk lain. Yang di khawatirkan jika mencampur tinta beda merk kekentalan tinta berbeda yang dapat mengakibatkan hasil cetak pun tidak maksimal bahkan berantakan.
  5. Setelah head terpasang dengan baik segera lakukan cleaning maksimal 2-3x saja, kemudian printer tadi diamkan selama 2-3 jam. Semakin lama proses pendiaman (bisa semalaman) maka semakin baik untuk mendapatkan hasil yang sempurna.
  6. Terakhir jika printer tidak memiliki saluran pembuangan diluar printer, Lebih baik segera pasang jalur pembuangan tinta tersebut agar printer selalu dalam keadaan baik dan bersih. Agar rapi, lubang saluran pembuangan dapat dibuat di bagian bawah printer.
Demikian artikel dengan judul Cara Terbaik Memasang Head Printer Epson dengan benar. Semoga bermanfaat bagi anda yang membutuhkan. Akhir kata saya ucapkan terima kasih atas kunjungannya.

0 Komentar untuk "Cara Memasang Head Printer Epson Yang Benar"

Back To Top