Mengatasi Printer Brother Error Unable to Print

Printer Brother
Di siang hari yang mendung ini admin kembali berbagi informasi seputar printer. Pada kesempatan kali ini saya posting tentang printer brother, yakni bagaimana cara mengatasi printer brother error unable to print.  Sebelumnya perlu anda ketahui bahwa printer brother itu memiliki cukup banyak sensor. Tentu saja jika salah satu sensor tersebut bermasalah maka akan muncul peringatan error pada layar monitor, bahkan printer tidak dapat digunakan.

Ada kertas yang nyangkut pun akan terdeteksi oleh sensor printer. Sensor kotor juga tidak akan bisa berfungsi dengan baik, oleh sebab itu perlu diperhatikan kebersihan tempat printer agar dijauhkan dari lokasi yang banyak debunya. Perawatan membersihkan debu pada printer perlu dilakukan secara berkala agar printer tetap awet tahan lama.

Lihat juga: Harga Printer Brother DCP J100

Penyebab Error Unable to Print
Seperti yang saya bilang diatas tadi jika ada kertas yang nyangkut juga akan terdeteksi oleh sensor printer. Nah, hal inilah yang menyebabkan munculnya error unabel to print. Jadi jika pada layar monitor tampak error unable to print maka sebabnya adalah ada kertas atau apalah yang nyangkut dalam printer tersebut sehingga printer tidak dapat ngeprint.

Cara Memperbaiki Error Unable to Print
Cari kertas yang tersangkut pada printer brother lalu keluarkan semua. Jika kertas putus di dalam usahakan untuk mengeluarkan bagian yang terputus tadi hingga tidak ada yang tersisa. Kalau sudah coba buat mencetak, jika masih error tidak bisa buat ngeprint cari lagi mungkin masih ada yang tersangkut. Bila perlu bongkar bagian printer untuk menemukan sobekan kertas dalam printer. 

Jika merasa sudah bersih namun error masih muncul, bersihkan pula sensornya barangkali sensor tersebut kena cipratan tinta, ada debu atau tertutup oleh serbuk kertas yang hancur.

Itulah salah satu penyebab printer broter Error Unable to Print, kemungkinan lain bisa saja terjadi mengingat sebuah pritner memiliki banyak sekali komponen dan kabel. Jika ternyata masalah tidak terselesaikan maka sebaiknya meminta bantuan teman siapa tahu ada yang bisa membantu. Langkah terakhir jika masalah printer brother belum juga teratasi serahkan pada ahlinya yaitu tukang servis printer. 

Demikian informasi kali ini tentang printer brother. Semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan. Akhir kata saya selaku admin blog printer-epson-terbaru.blogspot.com mengucapkan terima kasih atas kunjungan anda.

0 Komentar untuk "Mengatasi Printer Brother Error Unable to Print"

Back To Top